KPU Lamtim Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara

Lampung Timur : Komisi Pemilihan umum (KPU) tingkat Kabupaten Lampung Timur Laksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil penghitungan Suara di ruang Aula Kpu setempat. Kamis siang, pukul 13.00 WiB (05/07/2018)

Andri Oktavia Selaku Ketua KPU kabupaten lampung timur dalam sambutannya mengucapkan Terima Kasih Kepada instansi terkait dapat bersama-sama mensukseskan berjalannya Pilkada 27 juni lalu.

“Saya ucapkan terima kasih banyak, kepada Kapolres Lam-tim dan pak Dandim sudah membantu kami mengawal Pilkada damai dan aman” katanya

Selain itu, Andri oktavia melanjutkan untuk partisipasi pemilih di tingkat Kabupaten Lampung Timur meningkat dari tahun sebelumnya.

“alhamdulillah, pada tahun ini Pemilih di Tingkat Kabupaten Lampung Timur partisipasi pemilih meningkat hingga 5%, yang artinya bentuk kesadaran masyarakat akan pentingnya pesta demokrasi kini bertumbuh pesat, semoga tahun depan semakin meningkat lagi pada pesta demokrasi 2019” katanya lagi

Pada acara itu, di hadiri juga Oleh Kapolres Lampung Timur, Forkopimda, Dandim, dan Komisioner KPU kabupaten Lampung Timur serta jajaran PPK sekabupaten lampung Timur yang di saksikan Saksi dari empat paslon Pilgub Lampung.

Selanjutnya, acara pleno penghitungan jumlah suara tingkat kabupaten lampung timur di buka oleh Andri Oktavia dan di mulai penghitungan Jumlah suara.

Terpantau oleh wartawan kami, Proses Penghitungan suara berlangsung hingga Kamis Malam, yang menyisakan penghitungan suara di empat kecataman terakhir yang di mulai setelah pukul 19;00 Wib.

Reporter : Erlangga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *