Sambut Pilgub 2018, Panwaslu Mesuji Gelar Rapat Koordinasi

Politik706 views

Mesuji : Panitia pengawasan pemilihan umum kecamatan (panwascam), Mesuji menggelar rapat koordinasi persiapan peningkatan kapasitas pencegahan dalam pemilihan Gubernur dan wakil gebernur tahun 2018 serta pemilu tahun 2019 dikantor Panwaslu Desa Berabasan kecamatan Tanjung raya Kabupaten Mesuji, Jum’at (29/12/2017).

Acara tersebut diisi oleh ketua Bawaslu Kabupaten Apri Susanto selaku koordiv pengawasan dan hubungan antar lembaga, ia menegaskan pengawas pemilu lapangan harus mengimplementasikan Fungsi pengawasan dalam penyelenggaraan pemilu kedepan.

Apri juga mengingatkan kembali terhadap pengawasan pemilih kecamatan (Panwascam),pengawasan kedepan harus diperketat lagi.

“Kawan-kawan panwascam harus ingat ketika turun kelapangan harus teliti, dipahami dulu sekitar yang diawasi dan jangan menyalahi aturan, harus sesuai dengan regulasi perundang- undangan,”katanya, Jum’at (29/12/2017).

Pengawas pemilu Kecamatan (Panwascam) juga harus Bersikap adil menjalankan tugas dan wewenangnya, melakukan pembinaan dan pengawasan
Menyampaikan laporan hasil pengawasan sesuai dengan tahapan pemilu.

“Selalu koordinasi dan menyampaikan temuan dan laporan dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh jajaran pelaksana pemilu.”,tutupnya

Turut hadir dalam acara tersebut pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam), koordiv pengawasan antar hubungan lembaga dan staf se-kabupaten mesuji dari tujuh kecamatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *