Karo Rena Polda Lampung Sosialisasikan Anggaran Polres Tuba dan Mesuji

Hukrim, Tulangbawang1,255 views

Menggala : Biro Perencanaan dan Anggaran (Ro Rena) Polda Lampung melaksanakan sosialisasi alokasi anggaran tahun 2018 untuk Polres Tulang Bawang dan Polres Mesuji hari Kamis (01/02/2018) pukul 10.30 WIB yang dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GSG) Wira Satya Mapolres Tulang Bawang.

Karo Rena Polda Lampung Kombes Pol Drs. Wawan yang diwakili oleh Kabag Renprogar Rorena Polda Lampung AKBP Joko Siswondo Harsono, SE bersama tim didampingi oleh Kapolres Tulang Bawang AKBP Raswanto Hadiwibowo, SIK, M.Si melakukan sosialisasi DIPA (daftar isian penggunaan anggaran) RKA-K/L (rincian kerja anggaran kementrian/lembaga) TA 2018 khusus untuk Polres Tulang Bawang dan Polres Mesuji.

Kapolres Tulang Bawang dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada ketua tim beserta rombongan di Polres Tulang Bawang dan kepada seluruh peserta yang hadir agar dapat serius dan sungguh-sungguh mendengarkan apa yang akan disampaikan oleh ketua tim.

“Saya ucapkan selamat datang kepada AKBP Joko Siswondo Harsono, SE sebagai ketua tim beserta rombongan di Mapolres Tulang Bawang dalam rangka mensosialisasikan alokasi anggaran tahun 2018 untuk Polres Tulang Bawang dan Polres Mesuji serta kepada seluruh peserta yang hadir di tempat ini agar dapat serius dan sungguh-sungguh mendengarkan apa yang akan disampaikan oleh ketua tim nantinya karena ini sangat penting dan sangat berguna dalam pembuatan bukti pertanggung jawaban keuangan kepada negara nantinya”, ujarnya.

Kabag Renprogar Rorena Polda Lampung dalam sambutannya mengucapkan permohonan maaf Karo Rena karena tidak bisa hadir langsung diacara ini dan menyampaikan pesan-pesan Karo Rena yang harus diketahui oleh semua peserta.

“Saya sebelumnya mewakili Karo Rena menyampaikan permohonaan maaf beliau karena tidak bisa hadir langsung untuk mengikuti kegiatan ini dikarenakan di Polda Lampung sedang ada acara yang tidak bisa ditinggalkan oleh beliau dan saya akan menyampaikan beberapa pesan dari Karo Rena yaitu pertama beliau meminta kepada seluruh anggota yang berkompeten di dalam program quick wins polri agar segera mempersiapkan program kerja kedepan sehingga Polda Lampung tidak menjadi peringkat terbawah lagi, Kedua khusus Polres Tulang Bawang yang telah ditunjuk sebagai Pilot Project Zona Integritas agar lebih optimal sehingga bisa menjadi kebanggaan dari Polda Lampung dengan mendapatkan predikat terbaik nantinya dalam penilaian oleh Kemenpan RI dan Ketiga untuk pejabat yang berkompeten di bidang pengelolaan anggaran agar dapat menggunakan anggaran yang sudah ada dengan tepat sasaran sehingga tidak ditemukan kesalahan apabila ada pemeriksaan baik dari satuan atas Mabes Polri maupun dari BPK (badan pemeriksa keuangan) RI”, ujarnya.

Kabag Renprogar Rorena Polda Lampung menjelaskan, untuk Polres Tulang Bawang ditahun anggaran 2018 ini memperoleh kenaikan jumlah anggaran sebanyak 30 % yaitu dari Rp. 58 Miliar menjadi Rp. 75 Miliar.

“Rp. 75 Miliar tersebut terdiri dari Rp. 46 Miliar 9 Ratus Juta untuk Belanja Pegawai, Rp. 4 Miliar 8 Ratus Juta untuk Belanja Modal dan Rp. 23 Miliar 3 Ratus Juta untuk Belanja Barang”, jelasnya.

Acara Sosialisasi Alokasi Anggaran tahun 2018 yang dilaksanakan oleh Biro Rena Polda Lampung ini dihadiri oleh para kabag, kasat, kasi, kapolsek jajaran, kasium dan kanit yang ada di Polres Tulang Bawang dan Polres Mesuji.

Reporter : Ade Setiawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *