Pemerintah Distribusikan 35 Ekor Hewan Qurban di Lampung Timur

Lampung Timur136 views

Lampung Timur, (Beritajempol.co.id) – Pemerintah Daerah membagikan 35 ekor hewan qurban, yang disebarkan diseluruh Kecamatan, diwilayah Kabupaten Lampung Timur.

Bupati Hi M Dawam Rahardjo, menjelaskan bahwa 35 ekor hewan qurban tersebut, terdiri dari 20 ekor sapi, dan 15 ekor kambing.

“Alhamdulillah pada Hari Raya Idul Adha 1444 H ini, pemerintah daerah dapat memberikan 20 ekor sapi dan 15 ekor kambing, sebagai hewan qurban, yang disebar di 24 Kecamatan, di Kabupaten Lampung Timur,” terangnya.

Pada Hari Raya Qurban Tahun 2023 ini, Bupati Lampung Timur Hi M Dawam Rahardjo berkesempatan melaksanakan Sholat Idul Adha 1444 H bersama masyarakat, di Masjid Al Munawaroh, Dusun II Gunung Terang, Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Labuhan Ratu.

Sementara Wakil Bupati Lampung Timur Hi Azwar Hadi, melaksanakan Sholat Idul Adha 1444 H, bersama warga di Masjid Al-Muslimun, Dusun Sinar Banten, Desa Labuhan Ratu 1, Kecamatan Way Jepara.

Kemudian Komandan Kodim 0429 Letkol CZI Indra Puji Triwanto, serta Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, melaksanakan Sholat Idul Adha, sekaligus penyembelihan hewan qurban, di Markas Komandonya masing-masing.

Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *