Nanang Ermanto Salurkan Bantuan Kepada Korban Rumah Roboh di Kecamatan Ketapang

Ketapang, (Beritajempol.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menyalurkan bantuan bedah rumah kepada Siti Nurhaliza (45), korban rumah roboh, warga Desa Karang Sari, Kecamatan Ketapang.

Bantuan ini diberikan usai kejadian rumah roboh yang menimpa Siti Nurhaliza, pada Rabu kemarin (1/5), pukul 22.30 WIB yang disebabkan karena patahnya salah satu bagian penyangga rumah yang telah termakan usia.

Beruntung, walau Siti Nurhaliza sempat tertimpa bangunan, tetapi tidak mengalami cedera yang serius. Dan atas kejadian ini, kerugian ditaksir mencapai Rp20 juta.

Merespon kejadian tersebut, Bupati Nanang Ermanto dan jajaran Pemkab Lampung Selatan langsung bertindak cepat untuk menggulirkan bantuan dana bedah rumah sebesar Rp20 juta, pada Kamis sore (2/5/2024).

Pada kesempatan itu, Bupati Nanang Ermanto meminta kepada masyarakat, aparat desa, dan juga Pemerintah Kecamatan Ketapang untuk dapat bergotongroyong membersihkan sisa bangunan bekas rumah Siti Nurhaliza.

“Semua harus bertindak cepat. Mohon dibantu untuk segera dibereskan, agar pembangunan segera dilakukan,” ujar Nanang Ermanto.

Diskominfo Lamsel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *