Lampung Selatan : Sebanyak 34 anggota pasukan pengibar duplikat bendera pusaka (Paskibraka) yang akan bertugas pada upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke 74 tingkat Kabupaten Lampung Selatan dikukuhkan.
Pengukuhan tersebut, dilakukan oleh Sektetaris Daerah Lampung Selatan Ir. Fredy SM, MM melalui upacara pengukuhan di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati Bupati Lampung Selatan, Jumat (16/8/2019) sore.
Turut hadir dalam acara itu Dandim 0421 Letkol Kav Robinson Oktavianus Bessie, Kepala Pengadilan Negeri Ade Suherman, MH, perwakilan Polres dan Kejaksaan Lampung Selatan.
Para anggota Paskibraka Kabupaten Lampung Selatan, mengucapkan ikrar dan sumpah. Setelah itu, Fredy mengukuhkan para anggota Paskibraka yang ditandai dengan pemasangan kendit (sabuk Paskibraka) dan lencana secara simbolis kepada pemimpin Paskibraka.
Menyampaikan sambutan Plt Bupati Lampung Selatan, Fredy mengatakan, anggota Paskibraka tersebut merupakan orang-orang yang terpilih untuk menjadi anggota Paskibraka tingkat Kabupaten Lampung Selatan.
“Ini adalah pengalaman terbaik bagi adik-adik semua yang mungkin hanya akan kalian alami sekali saja dalam kehidupan kalian. Karena tahun depan adik-adik semua tidak akan mengalaminya lagi,” ucap Fredy.
Fredy mengimbau, agar anggota Paskibraka tersebut dapat memanfaatkan kesempatan itu dengan sebaik-baiknya disertai rasa tanggung jawab dan sikap disiplin yang tinggi.
“Jadikanlah Paskibraka ini sebagai kebanggaan pada diri adik-adik sekalian. Dan pergunakanlah kesempatan ini untuk saling membina tali persahabatan dan persaudaraan terhadap sesama anggota Paskibraka,” katanya.
Diakhir Fredy juga mengingatkan, bahwa tantangan yang akan dihadapi bangsa dan negara di masa-masa yang akan datang akan jauh lebih berat dan kompleks. Persaingan akan semakin ketat dalam segala bidang kehidupan.
“Untuk itu, persiapkanlah diri kalian sebaik-baiknya, belajarlah dengan giat dan tekun, serta kuasai berbagai bidang iptek, sebab masa depan bangsa ini berada dipundak kalian,” pungkasnya.
Adapun upacara detik-detik Proklamasi HUT Kemerdekaan RI ke 74 tahun ini, akan dilaksanakan di Stadion Zainal Abidin Pagaralam Kalianda, pada Sabtu pagi, tanggal 17 Agustus 2019.
Syahroni