Kalianda : Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-47 tingkat Kabupaten Lampung Selatan resmi ditutup, pada Jum’at (16/03/2018) lalu, Kafilah Kecamatan Kalianda kembali keluar sebagai juara umum dengan raihan 94 poin dengan 26 medali.
Di posisi kedua diraih oleh Kafilah Kecamatan Natar dengan poin 49 dan 12 medali, dan posisi ketiga diraih Kafilah Kecamatan Way Panji dengan raihan poin 35 dan 9 medali. Bupati Lampung Selatan DR. H. Zainudin Hasan, M.Hum menyerahkan secara langsung piala bergilir juara umum kepada Camat Kalianda.
Acara penutupan ditandai dengan pemukulan bedug oleh Wakil Bupati Lampung Nanang Ermanto, disaksikan Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan, Ketua DPRD Lampung Selatan Hendry Rosyadi, beserta Fokorpimda Lampung Selatan dan Kepala Kantor Kementerian Agama Lampung Selatan H. Sukandi.
Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan berharap, dengan perlombaan MTQ tersebut, masyarakat dapat memahami serta lebih membumikan Alquran sebagai wujud dakwah dan syiar Islam di Kabupaten Lampung Selatan
Dia juga mengimbau, mulai dari pejabat yang paling tinggi dan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan serta masyarakat Lampung Selatan umumnya, untuk membiasakan diri rutin membaca Alquran.
“Paling tidak setiap hari satu halaman kita membaca Alquran dan terjemannya. Insha Allah, dalam satu Alquran itu ada yang bisa menjadi acuan kita untuk diamalakan. Walapun sedikit tetapi istiqomah berkesinambungan. Maka, kelak Alquran lah yang akan memberi pertolongan di alam kubur,” ujarnya.
Reporter : Dendi Hidayat