Sosialisasikan Peraturan Baru, Dinas Perizinan Metro Turun Lapang

Metro980 views

Metro : Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kota Metro melaksanakan suatu agendanya, turun langsung ke lapangan guna untuk meninjau serta sampaikan sosialisasi terkait peraturan yang baru saat ini, Rabu (01/08/2018).

Kegiatan ini berkaitan dengan tupoksi kita, khususnya pengendalian dan pengasahan yang tidak hanya mengurus pemberian izin tapi juga melakukan pengawasan, karena tidak semua kegiatan usaha itu berjalan dengan lancar.

Atau kita juga siap dalam hal memberikan masukan-masukan kepada mereka yang bergerak dibidang usaha.

Yang pertama kita turun ke lapangan, contoh hari ini kita berkunjung ke Pengusaha roti Oemar Bakrie 16c,Kami ingin melihat izin demi izin secara administrasi yang mereka miliki, kemudian pada sisi IMB nanti kita lihat pula kuasanya, ada tugas kuisioner yang harus mereka isi.

Dengan begitu, kita dapat mengetahui perubahan dari besaran modal yang mereka miliki, atau mungkin terdapat bidang usaha baru yang belum mereka laporkan.

Yang kedua, kami juga mensosialisasikan adanya Peraturan-peraturan baru.

Sebagai contoh HO sudah tidak ada, pada hari ini tidak semua owner termasuk superviser umar Bakri tidak mengetahui bahwa HO sudah tidak ada, ditakutkan akan dimanfaatkan oleh oknum yang tak bertanggung jawab.

“Dan juga nanti ada produk pelayanan dari kami, yang dapat memantau atau mengawasi ada atau tidaknya suatu perkembangan (Progress) dalam suatu usaha yang dijalankan, dalam kurun waktu enam bulan sekali,” ungkap Deny Sanjaya, ST. MT(Kepala bidang perencanaan, pengedalian dan promosi penanaman modal DPMPTSP Kota Metro).

Reporter : Rio Delbe

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *