Puskesmas Way Urang Sukseskan Program Vaksin MR

Lampung Selatan : Puskesmas Way urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, melakukan program Vaksin MR (Measles dan Rubella) di sejumlah lembaga pendidikan pada, Kamis (02/08/2018).

Salah satu lembaga yang didatangi ialah TK (Taman Kanak-Kanak) Masjid Agung Kalianda yang berada tepat didepan Masjid Agung Kalianda.

Kepala UPT (Unit Pelaksana Teknis) Puskesmas Wayurang, Sucipto menjelaskan, vaksin MR ini dilakukan guna mencegah bahaya yang ditumbulkan seperti gangguan kesehatan khususnya pada anak-anak.

“Sesuai intruksi dari Kemenkes kita lakukan vaksin ini. Sebelumnya kita juga kemarin suda ada pendampingan dari MUI, lalu kami juga sudah melakukan sosialisasi dengan mengumpulkan beberapa pihak sekolah,” katanya.

Menurutnya, terkait pernyataan tentang label halal di vaksin itu, memang ada beberapa penolakan dari masyarakat. Namun pihaknya semaksimal mungkin meyakinkan masyarakat pentingnya pemberian vaksin bagi anak.

“Sejauh ini ada berapa masyarakat yang menolak tapi sekitar 75 sampai 80% masyarakat menerima. Data sampai saat ini kami terima terkait, penyakit Rubella belum ada laporan yang kami terima, kalupun ada nanti kita ambil sempel darahnya lalu kami bawa ke jakarta untuk di periksa lebih lanjut,” pungkasnya.

Sementara itu Camat Kalianda, Erdiyansyah, yang menyaksikan langsung pemberian vaksin itu mengungkapkan, pihaknya menyambut baik dengan upaya yang dilakukan pihak puskesmas.

“Ya senang, kita ikut pemerintah karena itu program yang baik,” ujarnya.

Kepala Sekolah TK Masjid Agung Kalianda, Erna Yulis juga mengungkapkan hal yang sama. Menurutnya, selama yang dilakukan pemerintah itu baik apalagi terkait tumbuh kembang anak, dirinya sangat mendukung.

“Ya sangat mendukung, sebelumnya juga sudah ada sosialiasi dari pihak puskesmas tentang vaksin itu. Oleh karena itu hari ini dilaksanakan vaksin, dan meminta orang tua untuk mendampingi anaknya masing-masing,” pungkasnya.

Reporter : Dendi Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *